Minggu, 15 Agustus 2021

Ajak Warga Lakukan Vaksin, Bhabinkamtibmas Desa Pematang Tujuh Sambang Ke Warga Binaannya



RASAU JAYA – Bhabinkamtibmas Desa Pematang Tujuh Polsek Rasau Jaya Polres Kubu Raya Bripka Dedek Zulfikar Sambang ke warga binaannya di Dusun Suka Bakti Desa Pematang tujuh Kecamatan Rasau Jaya. Sabtu sore (14/08/2021).

Bripka Dedek selaku Bhabinkamtibmas Desa Pematang tujuh sambang ke warga binaan guna menjalin silaturahmi, karena dengan silaturahmi dengan warga akan tercipta sinergitas dan kerjasama yang baik diantara Bhabinkamtibmas, dengan warga binaan guna memelihara kamtibmas yang aman dan kondusif.

Pada kesempatan sambang ini Bripka Dedek Zulfikar memberikan himbauan kepada warga binaan agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan yakni menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), menjaga jarak atau menerapkan physical distancing, pakai masker apabila melaksanakan kegiatan di luar rumah, jaga kesehatan dan rajin mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir., Menghindari berkerumun dan mengurangi Mobilitas.

Selain itu Bripka Dedek juga mengajak warga binaanya untuk melaksanakan Vaksin gratis yang akan dilaksanakan di Kantor Desa Pematang Tujuh Pada Tanggal 23 Juli 2021.

Bripka Dedek Menjelaskan bahwa Kegiatan Vaksinasi massal ini merupakan Kerjasama antara Pihak Pemdes Pematang tujuh dan Puskesmas Rasau Jaya, selain itu Kegiatan vaksinasi ini juga Program Pemerintah dan merupakan solusi terbaik dalam memerangi wabah covid 19 saat ini. Dan Vaksinasi ini sudah dinyatakan oleh BPOM aman dan oleh MUI dinyatakan Kehalalannya ” Jelas Bripka Dedek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK RASAU JAYA

Rasau Jaya - Guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh melaksanakan K...