Rabu, 31 Maret 2021

Jaga Kamtibmas Dimalam Hari, Personel Polsek Rasau Jaya Giatkan Patroli Cegah Kriminalitas



RASAU JAYA - Polsek Rasau Jaya Polres Kubu Raya rutin menggelar Patroli Biru untuk menekan angka kejahatan khususnya di malam hari serta memberi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Kegiatan Patroli Biru ini dipimpin oleh Kanit Sabhara Polsek Rasau Jaya Polres Kubu Raya Ipda solikhin bersama Anggota Piket Bripka Supriyadi dan Briptu Frans Simanjuntak dengan sasaran patroli tempat-tempat yang dianggap rawan terjadi ganguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rasau Jaya Polres Kubu Raya. Selasa Malam (30)03/2021). 

Anggota melaksanakan Patroli biru mulai dari Jalan Sultan Agung lalu ke pertokoan komplek Pasar lama serta objek vital Bank dan pegadaian di wilayah kecamatan Rasau Jaya,. Kegiatan ini bertujuan untuk antisipasi curat, curas, ataupun curanmor serta gangguan kamtibmas lainnya.” Tutur Ipda solikhin. 

Ditempat terpisah Kapolsek Rasau Jaya Polres Kubu Raya Iptu Dede Hasanudin SH, mengatakan kegiatan Patroli biru ini sebagai bentuk pelayanan kepolisian kepada Masyarakat dalam memberi rasa aman kepada masyarakat khususnya pada jam-jam rawan sehingga dapat menekan tindak kejahatan malam hari. Ungkap Kapolsek

Dalam kegiatan patroli tersebut Anggota juga menghimbau kepada Masyarakat yang ditemui agar dalam beraktivitas sehari-hari tetap memperhatikan Protokoler Kesehatan dan Himbauan Pemerintah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK RASAU JAYA

Rasau Jaya - Guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh melaksanakan K...