Rasau Jaya - Pada hari Sabtu tanggal 25 Juni 2022 pukul 09.00 wib telah berlangsung kegiatan launching vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) lokasi rumah sdr. Rojipah di Patok 4 Dusun Sukadamai Desa Rasau Jaya Satu Kec. Rasau Jaya Kab. Kubu Raya.
Hadir dalam kegiatan tersebut sebagai berikut :
1. Bupati Kubu Raya, H. Muda Mahendrawan S.H, M.Kn;
2. Dandim 1207 Pontianak diwakili oleh pabung MAYOR INF. Dr. HERU NUR ALAMSYAH, S.Ag., M.E.I.;
3. Kapolres Mubu Raya Diwakili Kasat Binmas Polres Kubu Raya, AKP Reflen Nainggolan, S.H;
4. BPKAD, Wahyu Lukito, S.Pd;
5. Kepala Dinas perternakan dan Kesehatan hewan, Ir. Muhammad Munsif, MM;
6. Plt. Kasat Pol PP, Kubu Raya, sdr. Rasud
7. Camat Rasau Jaya, Sagi, S.E;
8. Kapolsek Rasau Jaya, Ipda Arthur Gabriel M Siagian, S.Tr. K;
9. Kapustu, Supratman, S.Km;
10. Kepala Desa Rasau Jaya Satu, Suwono.
Sambutan Kepala Dinas perternakan dan Kesehatan hewan, Ir. Muhammad Munsif, MM. :*
Assalamualaikum wr.wb Apresiasi penanganan kepada pemerintah pusat terkait PMK yang dapat terjadi di Kab. Kubu Raya;
Warga masyarakat belum terjadi untuk meminta langsung vaksinasi atau yang sudah dilakukan untuk percepat Vaksinasi di Kec. Rasau Jaya;
Agar dalam pelaksanaan terkendala oleh lokasi untuk dilakukan secara serius apabila sudah terjadi bentuknya lain sebelum terjangkit agar di lakukan secara berkesinambungan;
Agar dapat update karena harus serius terkait jumlah sapi tentang resiko vaksinasi untuk yang belum terkena PMK terhadap yang sudah terkena harus ditangani berapa langkah Kasatgas PNBP
Sambutan Kepala BPKAD, Wahyu Lukito, S.Pd :*
Assalamualaikum wr.wb Terima kasih kepada bapak yang telah hadir dalam launching PMK lokasi Rasau Jaya diharapkan peran serta warga yang melihara hewan ternak untuk dilakukan Vaksinasi apabila sudah terjangkit akan sama dalam perawatan yang dilakukan manusia;
Bahwa adanya indikator hewan ternak yang terjangkit akan sulit dilakukan pengobatan hampir sama dengan adanya Pandemi yang terjadi saat ini di Kabupaten lainnya;
Bahwa kementrian pertanian dan perternakan bekerja agar tidak adanya hewan menjelang hari raya idul Adha terjangkit penyakit mulut dan kuku yang bisa terdampak kesulitan serta harga yang tinggi;
Bahwa akan diserahkan sebanyak 1.200 dosis kepada Kabupaten Kubu Raya untuk dapat dilaksanakan sesuai protokol hewani supaya berdampak negatif di Kubu Raya
Tim bersama memberikan vaksinasi suntikan kepada hewan berupa sapi dan kambing milik Sdr. Rojipah serta dengan prokes kesehatan menggunakan baju APD bersama Bupati Kubu Raya, serta tim Vaksinator di lokasi kandang kelompok perternakan.
Bahwa dalam kegiatan tersebut launching dengan memberikan 1200 dosis bertujuan untuk meminimalisir resiko penyakit mulut dan kuku.
Sumber : Humas Polsek Rasau Jaya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar