Jumat, 09 April 2021

Bhabinkamtibmas Polsek Rasau Jaya Bersama Tim Karhutla Padamkan Api Di Dusun Rasau Tanjung



RASAU JAYA - Tim patroli yang terdiri dari Anggota Bhabinkamtibmas, Babinsa, MpA serta Manggala Agni bergegas mengecek ke Tkp hotspot setelah salah satu warga masyarakat di dusun Rasau Tanjung Desa Rasau Jaya Umum melapor kepada Tim tentang adanya kepulan asap dari kejauhan. 

Salah satu anggota Tim pemadaman  yakni anggota Bhabinkamtibmas Desa Rasau Jaya Umum Polsek Rasau Jaya Briptu Daud saat kami temui menjelaskan " Setelah mencari dan sampai di TKP tim lalu mengecek keadaan sekeliling Tkp kebakaran benar saja api sudah membakar semak belukar dan pakis. Tkp kebakaran ini mempunyai koordinat 0.31034532, 109.4178391 ".

" Selanjutnya kami mencari sumber air dan menghidupkan mesin dan menarik selang sampai mendekati Tkp, kami langsung memadamkan titik api tersebut " Jelas Briptu Daud

Setelah Berjibaku kurang lebih 5 jam api berhasil dipadamkan oleh tim ini, selanjutnya  tim melakukan pembasahan di sekitar Tkp yang terbakar untuk mengantisipasi kemungkinan timbul kembali api tersebut. 

Hendaknya pada saat seperti sekarang ini kita semua harus berfikir berulang kali apabila akan melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar, karena efek yang timbul akan sangat fatal bagi ekosistem baik manusia maupun alam itu sendiri. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK RASAU JAYA

Rasau Jaya - Guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh melaksanakan K...