Kamis, 06 Mei 2021

Tiga Pilar Desa Rasau Jaya Umum Bagikan Masker Kepada Warga



RASAU JAYA - Ditengah merebaknya Pandemi Covid-19, ada sebagian masyarakat yang masih enggan mentaati peraturan pemerintah untuk menerapkan social distancing dan physical distancing bahkan ada diantara mereka yang belum Mentaati kesadaran Disiplin Kesehatan.

Hal ini tentunya membuat keprihatinan bagi kita semua karena virus Corona sampai saat ini masih belum hilang dari bumi kita. 

Seperti yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Rasau Jaya Umum Polsek Rasau Jaya Briptu Daud Banher Sinaga  bersama Babinsa Sertu Sarjono serta Kades Rasau Jaya Umum Iwan dan staf Kantor Desa, laksanakan kegiatan pembagian masker  kepada Warga di sepanjang jalan Pelita dan Beringin Desa Rasau Jaya Umum Kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya. Rabu (5/5/2021). 


Tidak hanya sebatas membagikan masker saja Bhabinkamtibmas bersama Babinsa dan Kades juga menghimbau kepada warga penerima masker agar mematuhi Aturan aturan Protokol Kesehatan Covid-19 salah satunya memakai masker. 

Saat di Konfirmasi Bhabinkamtibmas Desa Rasau Jaya Umum Briptu Daud Banher Sinaga  menyampaikan, Pembagian masker ini merupakan intruksi dan perintah dari pemerintah agar masyarakat setiap hari memakai masker dalam upaya pecegahan dan penanggulangan covid-19. “Masyarakat diminta mematuhi dan mentaati anjuran pemeritah pusat untuk memakai masker demi kebaikan kita bersama,” terang Briptu Daud. 

Selain itu, kita juga menghimbau kepada masyarakat agar kurangi bepergian bila tidak emergency, laksanakan wajib pakai masker, jaga jarak, pola hidup sehat serta rajin cuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer setiap selesai aktifitas maupun setelah bepergian, pungkasnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK RASAU JAYA

Rasau Jaya - Guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh melaksanakan K...