Kamis, 21 Januari 2021

CIPTAKAN SITKAMTIBMAS KONDUSIF BHABINKAMTIBMAS DESA RASAU JAYA UMUM SAMBANGI WARGA


RASAU JAYA - Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak polri yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Sebagai Bhayangkara Pembina keamanan dan ketertiban masyarakat yang bertugas untuk melakukan pembinaan masyarakat, deteksi dini dan mediasi guna terciptanya kondusifitas di masyarakat.

Atas hal tersebut Bhabinkamtibmas Desa Rasau Jaya Umum Polsek Rasau Jaya Briptu Daud Banher Sinaga menyambangi warga Desa binaan Door to door dan untuk berdialog menyampaikan pesan kamtibmas Di harapkan masyarakat bijak dalam bermedis sosial dan tidak mudak percaya berita Hoax/Bohong yang belum tentu kebenaran nya dan tidak mudah terprovokasi. 

Briptu Daud menjelaskan " sambang sekaligus bersosialisasi untuk saling menjaga kamtibmas di desa binaan, diharapkan masyarakat akan lebih merasa tenang  dan aman dengan kehadiran polisi ditengah – tengah mereka, dengan kegiatan ini diharapkan mendapat respon positif dari warga masyarakat, semoga kedepan Polri semakin dipercaya dan dicintai masyarakat.”ucap Briptu Daud. 

Kanit Binmas Polsek Rasau Jaya Iptu Wagiman saat di mintai konfirmasi mengatakan " Semua bhabinkamtibmas Polsek Rasau Jaya selalu lakukan sambang dan Dds kepada seluruh warga binaannya dengan tujuan untuk mendekatkan diri dengan warga dan juga saling berkomunikasi yang baik ". Tutur Iptu Wagiman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK RASAU JAYA

Rasau Jaya - Guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh melaksanakan K...