Senin, 23 November 2020

IPDA SOLIKIN BERIKAN HIMBAUAN KAMTIBMAS DAN PROKES DI PASAR LAMA RASAU JAYA


RASAU JAYA - Kanit Sabhara Polsek Rasau Jaya Ipda Solikin bersama KSpk Regu I Aiptu Hilarius Jingkui dan anggota Jaga Senin Pagi (23/11), melaksanakan Kegiatan Patroli dan Sambang di kompleks Pasar lama Desa Rasau Jaya satu. 

Kegiatan patroli dan sambang kali ini dengan sasaran para pedagang dan pengunjung Pasar lama Rasau Jaya. 

Ipda Solikin mengatakan " Setiap hari anggota polsek Rasau Jaya lakukan patroli dan sambang di wilayah hukum Polsek Rasau Jaya, dengan kegiatan ini di harapkan bisa mencegah kejahatan yang akan timbul serta masyarakat merasakan adanya Polisi di Wilayah Kecamatan Rasau Jaya

"Selaian itu juga kami Melakukan Himbauan tentang protokol kesehatan yang sangat di wajibkan di masa Pandem Covid 19 seperti saat ini " Jelas Kanit Sabhara Polsek Rasau Jaya. 

Ketika antara Pengunjung pasar yang datang dari berbagai wilayah di kecamatan Rasau Jaya dan sekitarnya dan akan melakukan transaksi dengan pedagang di pasar, maka potensi penyebaran virus juga pasti ada. Oleh sebab itu jalankan protokol kesehatan sedini mungkin untuk mencegah penyebaran virus agar tidak meluas. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK RASAU JAYA

Rasau Jaya - Guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh melaksanakan K...